12 Januari 2010

SEJARAH BERDIRINYA TP.WACHID HASYIM


1. Taman Pendidikan Wachid Hasyim adalah Perguruan Islam yang bernaung dibawah Jamiyah Nahdhatul Ulama' yang bersifat terbuka, tidak hanya untuk putra - putri warga Nahdhatul Ulama' saja, melainkan untuk putra - putri bangsa Indonesia yang Bhinneka Tunggal Ika.
2. Taman Pendidikan Wachid Hasyim berdiri tanggal 31 Januari 1967, bertepatan dengan hari kelahiran Jamiyah Nahdhatul Ulama' y ang ke-43
3. Para pendiri Taman Pendidikan Wachid Hasyim ialah Almarhum Bpk. Muhaimin Haryono, Bpk. H. Ach. Soekowiyono dan Bpk. Prof. Dr. H. Muchsin, S.H.
4. Nama Wachid Hasyim diambil dari nama seorang ulama' besar Almarhum K.H. Abdul Wachid Hasyim, putra Nadratusy Syaikh KHM. Hasyim Asy'ary, pendiri Jamiyah Nahdhatul Ulama' yang dalam susunan kepengurusan yang pertama duduk sebagai Roisul Akbar
5. Pengambilan nama Wachid Hasyim melalui Sholat istikhara mohon petunjuk dan bimbingan Allah Rabbul 'Alamin dengan harapan mudah - mudahan para siswa, murid dan para santri yang dididik di Taman Pendidikan Wachid Hasyim bisa mewarisi sifat - sifat luhur KH. Abdul Wachid Hasyim baik dari segi keihklasan, kedalaman ilmu, keluasan wawasan dan kerelaan berjuang demi agama, nusa dan bangsa.
.

4 komentar:

  1. bukan alumni tapi nitip koment aja ya...

    sejarah yang menarik.....

    BalasHapus
  2. Terima kasih atas partisipasinya dan dukungannya
    "TOGETHER IN BROTHERHOOD SPIRIT"

    BalasHapus
  3. saya alumni smp waha 97 tepatnya di kelas 3 h....kangen sama kalian semua tapi kok nggak ada yang muncul di fb waha ya....kapan reunian...

    BalasHapus

Isi Komentarnya ya.. asal jangan spam lho.. terima kasih.